Metrotvnews.com, Kutai Kartanegara: Tim Search and Rescue (SAR) kembali menemukan satu jenazah korban Jembatan Mahakam II di Kutai Kartanegara, Kalimantan Timur, yang runtuh pekan lalu. Jenazah ditemukan mengapung di sungai sekitar empat kilometer dari lokasi jembatan.
Jenazah kemudian dibawa ke Posko Tim Disaster Victim Identification Polri menggunakan speed boat Badan SAR Nasional (Basarnas), Kamis (1/12) pukul 08.00 waktu setempat. Jenazah sempat diidentifikasi sebelum dibawa ke Rumah Sakit Umum Daerah AM Parikesit Tenggarong.
Jenazah dipastikan bernama Makmur Azis, 37 tahun. Ia merupakan karyawan PT Bukaka asal Bekasi, Jawa Barat. Aziz menjadi korban saat mengerjakan perawatan jembatan Mahakam II.
Jenazah Aziz merupakan korban ke-20 yang sudah ditemukan. Diperkirakan masih ada 18 orang yang dilaporkan hilang oleh keluarganya yang belum ditemukan. Proses pencarian korban oleh Tim SAR terus dilakukan dengan menyisir di sungai. Evakuasi dengan penyelaman ditunda karena kondisi jembatan labil.(DOR)
sumber : www.metrotvnews.com
Tidak ada komentar:
Posting Komentar