Sabtu, 03 Maret 2012

Lagu Ciptaan SBY Dipuji Jeff Lorber di Java Jazz 2012

Jakarta - Presiden Susilo Bambang Yudhoyono dan sang istri Ani Bambang Yudhoyono menikmati pertunjukan musisi Jeff Lorber di Java Jazz Festival 2012, Hall D1 Jakarta International Expo Kemayoran, Jakarta Pusat. Selain menonton musisi yang hadir, SBY juga menikmati lagunya yang dimainkan di atas panggung.

SBY tampak mengenakan kemeja dibalut jaket kulit. Ia tiba di arena konser dengan raut muka sumringah. Sebelum presiden tiba, puluhan Paspampres tampak berjaga-jaga dan memeriksa ratusan pengunjung yang ingin menyaksikan pertunjukan yang sama.

Lagu ciptaan SBY yang sudah diterjemahkan ke bahasa Inggris, dibawakan penyanyi Joy Tobing. Lagu tersebut berjudul "Like the Wind".

Jeff Lorber juga sempat memuji SBY dari atas panggung. "Menulis lagu adalah kegiatan yang lebih baik dibandingkan mengerjakan hal lain, lagu karya presiden juga menarik," kata Jeff yang langsung disambut tepuk tangan.

Selain Jeff Lorber, ada juga penampilan apik dari Jeff Pescatto dan Joy Tobing. Menteri Perdagangan Gita Wirjawan juga tak mau kalah memamerkan kemampuan bermusiknya.

Saat memainkan piano di hadapan presiden dan ratusan pengunjung lainnya, Gita mendapatkan tepuk tangan yang cukup meriah.

Presiden tampak menikmati pertunjukan musik tersebut selama lebih dari satu jam.

(ich/kmb)

http://hot.detik.com/music/read/2012/03/02/223718/1856899/228/lagu-ciptaan-sby-dipuji-jeff-lorber-di-java-jazz-2012?

Tidak ada komentar:

Posting Komentar