JAKARTA - Meskipun mengalami kecelakan di Gunung Salak, Bogor, Jawa Barat, ternyata pesawat Sukhoi Super Jet dinyatakan laik terbang dan sudah mendapat sertifikasi dari Eropa.
Menurut Ketua Forum Transportasi Udara, Soeharto Abdul Majid mengatakan pesawat buatan Rusia itu sudah memiliki rekomendasi dari Badan Keselamatan Eropa dan Rusia.
"Itu saya kira laik sekali dan enggak ada masalah," jelas Soeharto kepada Okezone, Sabtu (12/5/2012).
Ditambahkannya, dengan memiliki standar yang tinggi dan menjadi acuan internasional, maka pesawat tersebut jelas sudah bisa dikatakan layak. Namun, memang Indonesia belum mengeluarkan rekomendasi kelayakan pada pesawat tersebut karena belum ada perusahaan maskapai yang menggunakan pesawat tersebut di sini.
Seperti diketahui, pesawat Sukhoi Super Jet 100 yang berangkat dari Bandara Halim Perdanakusuma pukul 14.00 WIB mengalami kecelakaan di Gunung Salak, Bogor, Jawa Barat saat melakukan joy flight ke dua.(ydh)
http://jakarta.okezone.com/read/2012/05/12/501/628379/pesawat-sukhoi-super-jet-100-laik-terbang
Tidak ada komentar:
Posting Komentar