Rabu, 24 Oktober 2012

Vera Menampik Kontestan MasterChef Tak Bisa Masak

MASIH menganggap bahwa kontestan MasterChef Indonesia sebenarnya tidak bisa memasak? Vera "MasterChef" menampiknya.

Sebagian dari Anda menyukai kompetisi memasak MasterChef Indonesia Season 2 yang pekan ini akan memasuki babak Grand Final. Namun, tak sedikit yang meragukan kemampuan para kontestan, yang beranggapan kompetisi ini hanya rekayasa.

Anggapan tersebut ditampik mentah-mentah oleh Vera (23, graphic designer). Kesalahan memang kerap dilakukan oleh para kontestan di setiap episode. Paling jengkel apabila melihat mereka melakukan kesalahan-kesalahan kecil yang nampak mudah di mata pemirsa, misalnya masakan keasinan atau gosong.

Vera menceritakan betapa beratnya MasterChef, sehingga bisa melakukan kesalahan yang dianggap enteng oleh sebagian pemirsa. “Pertama, yang susah itu tekanan. Jadi begitu kita masuk ke Gallery, auranya sudah beda. Kedua, Gallery itu dingin banget," ungkapnya saat bertandang ke redaksi Okezone di Gedung HighEnd, Jalan Kebon Sirih, Jakarta, belum lama ini.

"Ketiga, kalau kita masuk Gallery dan jalannya kurang benar, kita disuruh take ulang sama orang produksinya. Itu yang bikin kita drop kadang-kadang,” imbuh Top 4 MasterChef Indonesia Season 2 ini.

Mojang Bandung ini mengaku, dirinya dan kontestan lain tak jarang harus menunggu satu hingga dua jam waktu syuting. Waktu syuting juga tak menentu, kadang bisa sampai pukul 02.00 WIB.

Belum lagi make-up tebal yang dalam sehari bisa dipoles ualng 5-6 kali, benar-benar membuat mood mereka drop.

“Orang melihat itu memang gampang ya, cuma pressure-nya itu lho. Terus yang agak mengganggu. waktu masak kita diikuti cameraman dan disuruh berkomentar, itu susah. Sementara kita masih harus kejar-kejaran sama waktu," tuturnya.

Kalau ada suara sumbang yang mengatakan itu semua adalah rekayasa, Vera biasanya mengatakan, "Kamu coba masuk (MasterChef Indonesia), baru bilang begitu,” pungkasnya. (ftr)
 
 
http://www.okefood.com/read/2012/10/23/299/708045/vera-menampik-kontestan-masterchef-tak-bisa-masak 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar