Sabtu, 28 Januari 2012

Instagram di iPhone 4S Bikin Orang Rela Antre dari Subuh

Jakarta - Selain Siri, fitur lain yang juga dinanti dari iPhone 4S adalah kameranya yang berkemampuan 8 megapixel. Bahkan saking kepenginnya menjajal kamera itu untuk Instagram, ponsel ini pun rela diantre dari subuh.

Kejadian itu terjadi di Bandung. Aji M Noor, pembeli pertama iPhone 4S yang dibundling XL ini, mengaku rela antre dari jam 04.00 WIB demi menjajal kemampuan kamera iPhone 4S.

"Kebetulan lembur di kantor jadi pulang kantor langsung ke sini. Saya penasaran dengan kameranya yang konon katanya terbaik di kelasnya," tuturnya saat ditemui detikINET usai launching XL iPhone 4S di XL Center Martadinata, Bandung, Jumat (27/1/2012).

Pria kelahiran 25 tahun silam ini memang berprofesi sebagai fotographer. Ia mengaku sempat mengejar iPhone 4S sampai ke Thailand tapi tidak berhasil mendapatkannya karena stoknya habis. Aji pun ngotot antre sejak subuh tadi demi menyalurkan hobinya.

"Saya pengen instagram-an. Kemaren sempat nitip teman yang ke Thailand tapi kehabisan stok katanya. Sekarang akhirnya saya bisa instagram-an pakai iPhone 4S," katanya sumringah.

XL sendiri menggelar program diskon senilai Rp 1 juta untuk 50 orang pembeli pertama. Hanya dalam 10 menit, sebanyak 50 unit stok promo langsung ludes.

Memang smartphone teranyar besutan Apple ini cukup lama dinanti kehadirannya. Walaupun sudah banyak beredar barang black market (BM) namun para pembeli menunggu sampai barangnya resmi masuk ke Indonesia.

Karya terakhir mendiang Steve Jobs ini dibekali spesifikasi yang setingkat di atas seri terdahulunya. Dijejali chip Apple A5 terbaru dan 1GB RAM. Kameranya pun ditingkatkan menjadi 8MP dan 1080p HD video.

Tak hanya itu Siri, sebuah fitur perintah suara yang memungkinkan pengguna iPhone 4S bisa berintersaksi dengan ponselnya. Apple saat ini baru membuat Siri yang dapat mengenali perintah dalam bahasa Inggris versi Amerika Serikat atau Inggris.

Walau masih menggunakan 3G HSDPA dan belum menunjang 4G LTE (Long Term Evolution), Apple menghadirkan iPhone 4S dengan kecepatan transfer data yang lebih cepat dari iPhone 4, seri terdahulunya. Kecepatannya bisa mencapai 14,4 Mbps, yang tentu saja tergantung juga dengan jaringan operator.

"Kita selalu berikan ke pelanggan pelayanan yang terbaik. Kami memberikan gratis 12 bulan HotRod 1.2 GB dalam paket penjualan kami," ungkap GM Sales Operation XL Central Region, Arno Tse saat berbincang dengan detikINET.

( afz / rou )

http://www.detikinet.com/read/2012/01/27/182654/1827508/317/instagram-di-iphone-4s-bikin-orang-rela-antre-dari-subuh/?i991102105

Tidak ada komentar:

Posting Komentar