Selasa, 06 Desember 2011

Superbus, Mewah, Super Cepat dan Seharga 97 Miliar

Super bus yang mewah dan super cepat saat ini seharga 7 juta poundsterling atau sekitar Rp 97 miliar. Super bus ini selain mempunyai interior juga mempunyai kecepatan super hingga 155 mil/jam atau sekitar 250 km/jam. Super bus ini berkapasitas 23 penumpang.


Bus mewah super cepat ini dikembangkan seorang astronot dan mantan ahli Aerodinamis Formula Satu dengan menggunakan tenaga listrik. Super bus ini mampu menyelesaikan perjalanan sejauh 75 mil atau setara 120 km dari Dubai ke negara tetangga Abu Dhabi dibawah 30 menit. Kehebatan dan kecanggihan bus itu dibanderol dengan harga13 juta euro atau sekitar Rp 155 miliar.


Bus ini berbahan bakar baterai ini juga terbuat dari bahan ringan seperti aluminium, serat karbon, fiberglass dan polikarbonat dengan panjang 15 meter, lebar 2,5 meter serta tinggi 1,65 meter. Para penumpang bus ini dapat menikmati kenyamanan sama dengan jet mewah atau mobil limosin.

Sumber tenaga motor listrik yang menggunakan baterai lithium polymer
itu menghasilkan tenaga hingga 408 daya kuda. Namun Wubbo Ockels, pria asal
Belanda yang merancang bus tersebut, melengkapi dengan teknologi pendaur ulang
tenaga yang terbuang kala pengemudi melakukan pengereman.

Tenaga tersebut digunakan kembali untuk mengisi baterai. Walhasil bus itu mampu menempuh jarak hingga 210 kilometer tanpa berhenti dalam sekali isi baterai. Menariknya, bus yang kerangka dan bagian bodinya menggunakan bahan serat karbon tersebut menggunakan pintu seperti sayap camar yang membuka ke atas. Hal itu dimaksudkan untuk memberi kemudahan akses keluar masuk bagi penumpang sekaligus menunjang penampilan.


Pemilik bus tersebut rencananya akan melakukan perjalanan dengan kecepatan normal saat menjemput para penumpangnya di Dubai atau Abu Dhabi. Namun setelah meninggalkan kota, kendaraan ini kemudian beralih ke trek paralel yang terbuat dari beton khusus untuk menjelajah dengan kecepatan 240km/jam, dan setelah mendekati tujuan barulah mobil ini kembali ke jalan biasa

Spesifikasi Super Bus
Panjang: 49 kaki (15 meter)
Tinggi: 5 kaki 5 inci (1,65 meter)
Lebar: 8 kaki (2 meter)
Kecepatan maksimum: 155mil/jam (250km/jam)
Tempat Duduk: 23

http://mediaanakindonesia.wordpress.com/2011/10/09/superbus-mewah-super-cepat-dan-seharga-97-miliar/

Tidak ada komentar:

Posting Komentar