Senin, 09 Mei 2011

ARES, Pesawat Mars

NASA (United States - National Aeronautics and Space Administration) berencana untuk membangun sebuah pesawat terbang yang mereka sebut sebagai Robot Rocketplane, yang dimensinya kira-kira sama besar dengap pesawat terbang ringan. Pesawat robot ini akan ditugaskan untuk menggali segala informasi mengenai planet merah MARS dengan terbang diatasnya.

Meski pesawat robot ini diberi nama ARES seperti nama yang sama dengan sebuah peluncur roket generasi baru yang sedang dikembangkan NASA, namun kelak ARES versi robot terbang ini akan diluncurkan menggunakan peluncur roket model lama yakni roket Delta II. ARES sendiri merupakan singkatan dari Aerial Regional-scale Environmental Surveyor.

Nantinya ARES akan dikemas dalam sebuah kapsul re-entry yang disebut "aeroshell". Setelah memasuki atmosfer Mars, aeroshell akan terbuka dan ARES terlempar dengan melepas parasut yang akan memperlambat jatuh pesawat, kemudian sayap pesawat akan terbentang. Setelah parasut lepas, pesawat akan terbang dengan menyalakan motor roket berbahan bakar bipropellant cair.

Selanjutnya ARES akan menstabilkan diri dalam penerbangan diketinggian 2,5 km di atas permukaan Mars selama satu seperempat jam. Dalam periode ini, ARES akan memindai atmosfer Mars dan kawasan yang dilaluinya mencakup kurang lebih area sepanjang 600 kilometer.

NASA mengatakan, pihaknya sangat berharap ARES akan lebih banyak memberikan informasi dibanding yang diberikan oleh ROVER, robot penjelajah daratan Mars yang terdahulu. Semua data yang dikumpulkan oleh ARES akan diserahkan ke bumi melalui pesawat ruang angkasa yang mengangkutnya.

Kepastian kapan akan diluncurkannya pesawat robot ini masih belum jelas, selain masih dalam taraf rancang bangun juga terkendala dalam masalah biaya. Bahkan sebelum gagasan pengembangan “pesawat Mars” ini muncul, tahun 2007 NASA telah memiliki rencana untuk meluncurkan pesawat antariksa untuk dikirim ke Mars, namun rencana ini juga tak pernah terealisasi karena faktor biaya yang kelewat mahal. [EG-08-2010]





http://arc.web.id/artikel/71-pesawat-eksperimental/110-ares-pesawat-mars.html

Tidak ada komentar:

Posting Komentar