Senin, 06 Juni 2011

WWDC 2011 Digelar Hari Ini, Akankah iPhone 5 Meluncur ?

Hari ini adalah hari yang ditunggu-tunggu oleh para fans Apple di berbagai belahan dunia, pasalnya konferensi bergengsi yang diadakan secara tahunan oleh Apple, WWDC 2011 akan dimulai sesaat lagi (waktu Amerika).

Para fans dan gadget mania masih mengharapkan kalau Apple akan memperkenalkan resmi iPhone 5 di ajang tersebut, apalagi setelah terdengar kabar kalau Steve Jobs akan hadir di acara ini meski kondisinya masih belum sepenuhnya pulih.
Apple biasanya mengumumkan produk baru di setiap ajang WWDC, namun saat perusahaan berlogo Apple ini mengeluarkan rincian produk tersegarnya yang akan diumumkan ternyata banyak yang kecewa. Tidak ada tanda-tanda Apple akan mengumumkan iPhone 5 di ajang tersebut, ini bisa saja karena belakangan ini banyak faktor yang membuat produksi Apple menjadi tersendat-sendat, beberapa diantaranya seperti: Bencana gempa di Jepang dan pabrik foxconn yang terbakar.

Yang pasti Apple akan memperkenalkan iOS 5, software mobile terbarunya yang dipercaya memiliki integrasi Twitter yang jauh lebih baik dari fitur biasanya. Software ini juga diperkirakan akan menampilkan beberapa faktor yang diambil dari platform Android dan Windows Phone 7. Layanan awan milik Apple, iCloud juga akan diperkenalkan resmi dengan rumor akan dibanderol senilai $25 selama setahun dan akan ditawarkan melalui iCloud.com. Tidak ketinggalan Mac OS X Lion 10.7 yang akan ikut diumumkan.

Meski begitu tidak tertutup kemungkinan kalau ini adalah strategi Apple untuk membuat kejutan, CEO sekaligus co-founder Apple ini akan membawakan secara langsung presentasinya di konferensi WWDC, tunggu saja update selanjutnya.
http://www.teknoup.com/news/8644/wwdc-2011-digelar-hari-ini-akankah-iphone-5-meluncur/

Tidak ada komentar:

Posting Komentar